Ketua DPD WI Makassar Imbau untuk Perkuat Dakwah Amar Makruf dan Nahi Munkar

Berita
Abu Uwais
17 Mar 2018
Ketua DPD WI Makassar Imbau untuk Perkuat Dakwah Amar Makruf dan Nahi Munkar


WAHDAHMAKASSAR.OR.ID - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Makassar menyelenggarakan kegiatan tahunan, Musyawarah Kerja Daerah (MUKERDA)DPD Wahdah Islamiyah Makassar di Rumah Jabatan Walikota Makassar.(17/3).

Diawali dengan sambutan dari Ketua DPD Wahdah islamiyah Makassar, Ustadz Fadlan Akbar, Lc., M.H.I., mengawali sambutannya dengan mengutip salah satu ayat Al-Qur'an
 ...Mereka menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar, melaksanakan shalat, menunaikan zakat, dan taat kepada Allah dan Rasul-Nya. Mereka akan diberi rahmat oleh Allah... (Qs. At-Taubah:71)

Dalam ayat ini Allah mendahulukan penyebutan Dakwah amar makruf dan nahi munkar didahulukan ketimbang shalat, zakat, dan bahkan lebih mendahulukan penyebutannya daripada ketaatan kepada-Nya dan Rasul-Nya." Tutur ustadz Fadlan.

Lebih lanjut, beliau menjelaskan bahwa dakwah Amar Makruf dan Nahi munkar didahukukan penyebutannya agar dapat diambil pelajaran bahwa dakwah amar makruf nahi munkar juga hendaknya didahulukan dalam kehidupan sosial, sebab shalat tidak bisa tegak tanpa ajakan (amar makruf), dan tidak mungkin zakat dapat tersalur jika tidak ada amar makruf.

Beliau menutup sambutannya dengan menyebutkan sifat utama muslim dan muslimat, "Sifat utama muslim dan muslimat adalah tolong menolong dalam amal makruf dan nahi munkar. Sebagaimana di awal ayat disebutkan,

'Dan orang-orang yang beriman, laki-laki dan perempuan, sebagian mereka menjadi penolong bagi sebagian yang lain. Mereka menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar, melaksanakan shalat, menunaikan zakat, dan taat kepada Allah dan Rasul-Nya. Mereka akan diberi rahmat oleh Allah. Sungguh, Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.' (QS. At-Taubah: 710). []