WAHDAHMAKASSAR.OR.ID - Setahun pasca diumumkannya kasus pertama Covid-19 di negeri tercinta yang telah memberi dampak pada semua lapisan masayarakat. Departemen Sosial Kesehatan Wahdah Islamiyah Makassar melakukan pemeriksaan kesehatan dan layanan bekam gratis. Tepatnya pada 1 sampai 5 Maret 2021 di kantor baru Wahdah Makassar, Ruko Malino, Jalan Raya Baruga. Beberapa dai yang telah melakukan konsultasi dan registrasi online diundang bertahap untuk dibekam dengan penerapan protokol kesehatan.
Datang sebagai pendaftar pertama, Ustadz Marhali yang juga ketua Lembaga Tahfidzul Quran DPP Wahdah Islamiyah merasa bersyukur dan bahagia dengan kegiatan tersebut. Beliau juga mendoakan kebaikan bagi negeri ini agar segera diangkat wabah dan bisa menikmati Ramadhan yang sudah di depan mata seperti sedia kala.
“Jangankan untuk keluar berobat dan berbekam, sekedar potong rambut saja saya sekeluarga mesti cukur sendiri di rumah karena kekhawatiran tertular virus covid” ungkap beliau.
Aswad Ahmad selaku ketua Depsoskes berharap kedepannya kegiatan ini semakin baik dan memberi manfaat yang lebih luas. Tidak hanya berbatas pada Dai dan Murabbi, tetapi juga seluruh kader, simpatisan Wahdah Makassar dan masyarakat Makassar secara umumnya.
“Kesehatan dai sangat penting untuk kita perhatikan, sebab orang yang tertular virus corona insya Allah masih bisa diobati dengan bantuan tenaga medisi, tetapi orang yang sakit agamanya hanya bisa diobati oleh para dai dengan izin Allah” sebutnya sebagai dasar kegiatan ini.
“Kami juga berupaya memudahkan dengan membuka registrasi online, meskipun sebetulnya masih terbentur beberapa kendala seperti keterbatasan tempat. Semoga Allah mudahkan dan mari saling berbagi di tengah pandemi.” tutupnya dengan doa dan harapan.