Gebyar Dakwah Wahdah Makassar Angkat Tema "Saleh dan Muslih di Era 4.0".

Berita
Asdar
08 Aug 2022
Gebyar Dakwah Wahdah Makassar Angkat Tema "Saleh dan Muslih di Era 4.0".

Mengawali tahun 1444 Hijriah, Wahdah Islamiyah Makassar sukses menggelar Gebyar Dakwah mengangkat tema "Saleh dan Muslih di Era 4.0". Tak kurang dari 500 peserta hadir di Masjid Raya Bukit Baruga Antang pada hari Ahad, 7 Agustus 2022 yang bertepatan dengan 9 Muharram 1444 H.


Talkshow yang dipandu oleh ustaz Syaibani Mujiono menjadi acara inti dengan menghadirkan ustaz Rahmat Abdurrahman dan ustaz Akrama Hatta berbincang mengenai bagaimana menjadi orang saleh dan muslih di era ini dengan merefleksikannya pada kisah-kisah orang saleh terdahulu maupun perjuangan dakwah mereka.


Ketua DPD Wahdah Islamiyah Makassar, ustaz Gishar Hamka memperkenalkan gerakan dakwah Wahdah Islamiyah Makassar dan program-program yang dinilai akan turut membantu mewujudkan orang-orang saleh dan Muslih diantaranya program Tarbiyah dan DIROSA.


Memeriahkan dan melengkapi kegiatan ini, di akhir acara dibagikan doorprize bagi para peserta yang beruntung dan diadakan pula donor darah bagi para peserta kegiatan yang mau mendonorkan darahnya.


Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Bagian Kesra bapak Moh. Syarief. Sebelumnya, bapak Moh. Ramdhan Pomanto selaku Walikota Makassar menunjukkan dukungan melalui video mengajak seluruh warga Makassar menghadiri kegiatan bermanfaat ini.